X

Rumus Luas Jajar Genjang

Rumus Luas Jajar Genjang – sobat, sok mari belajar cara mencari luas jajar genjang.  Jajar genjang itu bangun datar (2 dimensi) yang dibentuk dari 2 pasang rusuk yang sama panjang dan sejajar.  Sisi yang berhadapan (berlawanan) sejajar dan sama panjangnya. Sudut yang berlawanan sama besar. Bedanya dengan persegi atau persegi panjang adalah jajar genjang rusuknya tidak saling tegak lurus dan sudutnya tidak siku-siku. Rumus luas jajar genjang adalah

jajar genjang

Rumus Luas Jajar Genjang = Alas x Tinggi

alas dan tingginya bisa sobat lihat pada gambar diatas. Buat mengingatnya bisa pakai jembatan keledai “Jarang Gaul Anak Tulalit” –> jajar genjang alas kali tinggi.
Buat yang lupa rumus luas jajar genjang ada satu cara lagi untuk mengingatnya yaitu dengan otak-atik saja jajar genjang jadi seperti persegi 4 seperti berikut,

Jajar genjang itu bentuk aslinya persegi atau persegi panjang. Lihat gambar diatas, misal bangun segitiga di samping kita potong terus kita pindahkan ke sisi samping lainnya akan jadi bangun persegi atau persegi panjang. Makanya Rumus luas jajar genjang sama dengan alas x tinggi. Mudah kan! Sobat hitung pasti bisa menaklukan rumus luas jajar genjang.

Contoh Soal

  1. Sebuah jajar genjang memiliki panjang alas dan tinggi masing-masing 18 cm dan 8 cm. Berapa luas bangun datar tersebut?
    Jawab
    Luas = Alas x Tinggi = 18 x 8 = 144 cm2
  2. Jika ada sebuah jajaran genjang yang memiliki luas 190 cm2 dan memiliki alas 20 cm, berpa tinggi jajaran genjang tersebut?
    Jawab
    Luas = Alas x Tinggi ⇔ tinggi = luas / alas = 190/20 =9,5 cm
  3. Alas sebuah jajar genjang tiga 15 lebihnya dari tingginya. Jika luas area dari bangun tersebut adalah 250 cm2.
    Jawab
    kita misalkan tinggi jajar genjang = a, maka alasnya a + 15
    luas = a (a+15)
    250 = a2+ 15 a
    a2+ 15 a – 250 = 0 (bentuk persamaan kuadrat –> kita faktorkan)
    (a+25) (a-10) = 0 ⇔ a-10 = 0 ⇔a = 10 cm (tinggi)
    panjang alasnya = 10 + 15 = 25 cm
  4. Sebuah taman kota dibangun berbentuk jajaran genjang dengan ukuran seperti gambar di bawah ini

    jika semua taman berbentuk jajar genjang tersebut akan ditutup dengan rumput impor dengan harga 200.000 rupiah per meternya, berapa rupiah uang yang dikeluarkan?
    jawab :
    Luas jajar genjang = 20 x 18 = 360 m2
    uang yang dikeluarkan = 360 x 200.000 = Rp. 72.000.000
    jadi uang yang diperlukan untuk membeli rumput taman tersebut adalah 72.000.000 m2
Categories: rumus matematika
donbull:
X

Headline

Privacy Settings