X

Konversi Suhu 4 Skala

Konversi Suhu 4 Skala – Suhu merupakan ukuran derajat panas atau dinginnya suatu benda. Sobat hitung boleh bilang kalau sesuatu yang panas itu suhunya tinggi atau suhunya panas atau sebaliknya sesuatu yang dingin itu suhunya rendah. Akan tetapi suhu sendiri punya skala khusus. Suhu punya 4 skala, celcius, reamur, farenheit, dan kelvin yang semuanya masih digunakan samapai saat ini. Yang jadi pertanyaan lalu bagimana kemudian mengkoversi suhu di skala yang satu dengan yang lain? misal jika suhu indonesia sekitar 23o C, harus bernilai berapa, misal sobat iseng ingin bilang suhu indonesia sekitar sekian reamur. Hehe

Konversi Suhu 4 Skala
Buat memudahkan sobat mengokonversi suhu dari keempat skala tadi, berikut ini gambar sederhana hubungan antara skala suhu celcius, kelvin, reamur, dan farenheit.

btw gede banget ya saya bikinnya.. -,-

Dengan melihat gambar di atas kita dapat rumus konversi suhunya sebagai berikut

rumus konversi suhu

kita buat contoh soal konversi suhu biar sobat lebih paham.

Contoh Soal Konversi Suhu 1

Sebuah termometer skala celcius menunjukkan skala 27o C berapa suhunya dalam kelvin, reamur, dan farenheit. Jawabannya.

Konversi suhu dari celcius ke kelvin

(27-0)/100 = (K -273)/100 (coret seratur di bawah)
27 = K-273
K = 27 + 273 = 300o K

Konversi Suhu Celcius Ke Reamur

(27-0)/100 = (R-0)/80
27/100 = R/80
R = 27/100 x 80 = 21,6o R

Konversi Suhu Celcius ke Farenheit

(27-0)/100 = (F-32)/180
27/100 = F-32/180
F-32 = 27/100   x 180
F-32 = 27/5   x 9
F-32 =48,6
F = 48,6 + 32 = 80,6o F

Contoh Soal Konversi Suhu 2

Coba sobat hitung pada suhu berapakah Celcius dan Farenheit menunjukkan skala yang sama?

Kita misalkan angka skala tersebut x maka

X-0/100 = X-32/180
X/100 = X-32/180 (100 coret sama 180)
X/5 = X-32/9 (kali silang)
9X = 5 (X-32)
9X = 5X – 160
9X-5X = -160
4X =-160
X = -160/4
X = -40
jadi termometer celcius dan farenheit akan menunjukkan skala yang sama pada suhu -40o

Itu sedikit dari rumushitung.com mengenai konversi suhu 4 skala, celcius, reamur, farenheit, dan kelvin. Semoga Bermanfaat 😀

 

Categories: rumus fisika
donbull:
X

Headline

Privacy Settings