X

Latihan Soal UN IPA SD

Hai sobat, terutama siswa yang duduk di bangku kelas 6 SD. Rumushitung ada latihan soal UN IPA khusus kalian nih. Disini kalian bisa latihan soal atau try out buat persiapan untuk ujian nasional. Dan ada juga pembahasannya supaya kalian yang kesulitan bisa melihat jawabannya. Mapel yang diujikan ada IPA, matematika, dan bahasa Indonesia. Namun, rumushitung akan memberikan latihan soal hanya mapel IPA saja. Untuk matematika ditunggu update nya dilaman RumusHitung.com. Kalian harus bersungguh-sungguh agar memperoleh nilai yang bagus. Oke, langsung saja kita mulai latihan soal.

Latihan Soal UN SD IPA

1.) Peristiwa minyak wangi pada botol yang dibuka tutup botolnya, kemudian dibiarkan lama-kelamaan akan habis merupakan contoh perubahan wujud benda yang . . .

A. Menguap
B. Mengembun
C. Mencair
D. Membeku

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. menguap

2.) Tumbuhan itu penting dan sangat dibutuhkan oleh semua makhluk hidup karena . . .

A. Tumbuhan memperoleh kayu sebagai bahan bangunan
B. Tumbuhan mangalami fotosintesis yang menghasilkan oksigen untuk bernafas.
C. Tumbuhan merupakan makanan pokok bagi manusia
D. Tumbuhan diperoleh untuk makanan hewan ternak

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan B. tumbuhan mengalami fotosintesis yang menghasilkan oksigen untuk bernafas. Pasti semua makhluk hidup membutuhkan oksigen untuk bernapas, oleh karena itu tumbuhan menjadi penting bagi makhluk hidup.

3.) Berdasarkan garis orbitnya, urutan planet yang benar adalah . . .

A. Saturnus, Jupiter, Mars, Bumi
B. Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus
C. Mars, Jupiter, Bumi, Saturnus
D. Bumi, Jupiter, Mars, Saturnus

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan B. Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus. Urutan planet berdasarkan garis orbitnya secara keseluruhan adalah Merkurius, Venus, Bumi, Mars. Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus.

4.) Dalam pembuatan alat memasak yang terbuat dari logam harus memperhatikan sifat dari bahan tersebut, yaitu . . .

A. Ringan, tahan karat, dan kuat
B. Kedap air, awet, dan sedikit ringan
C. Berat, lentur, dan tahan karat
D. Ringan, kedap air, dan kuat

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Ringan, tahan karat, dan kuat.

5.) Kucing memiliki ciri-ciri salah satunya adalah . . .

A. Pendengaran suara infrasonik
B. Penglihatan tajam dalam keadaan tertentu
C. Mempunyai bantalan kaki yang dipakai untuk menyimpan kuku
D. Indra penciuman yang tajam

Pembahasan :
Jawabannya adalah C. Mempunyai bantalan kaki yang dipakai untuk menyimpan kuku.

6.) Alveolus pada sistem pernapasan yang berfungsi . . .

A. Menyerap O2 dan melepas CO2
B. Menyaring udara dari debu
C. menyesuaikan suhu udara
D. melembapkan debu agar mengendap

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Menyerap O2 dan melepas CO2

7.) Bencana alam yang menimbulkan terjadinya perubahan permukaan bumi dan akibat dari penebangan pohon secara liar adalah . . .

A. Gempa bumi
B. Banjir
C. Tsunami
D. Tanah longsor

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan D. Tanah longsor. Tanah longsor ialah bencana alam yang mambuat permukaan bumi menjadi berubah sekaligus sebagai akibat dari penebangan pohon secara liar.

8.) Peristiwa bola yang ditendang ke arah gawang memiliki pengaruh gaya terhadap benda seperti . . .

A. Gaya dari benda diam menjadi bergerak
B. Gaya yang bisa merubah bentuk benda
C. Gaya dari benda bergerak menjadi diam
D. Gaya yang bisa mengubah arah gerak benda

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Gaya dari benda diam menjadi bergerak. Peristiwa bola yang diam kemudian ditendang, maka bola tersebut akan bergerak.

9.) Pada gambar tersebut, perubahan energi yang dialami adalah . . .

A. Listrik menjadi cahaya
B. Cahaya menjadi gerak
C. Gerak menjadi listrik
D. Listrik menjadi gerak

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan D. Listrik menjadi gerak. Kipas angin menjadi berputar karena adanya energi listrik yang menyebabkan kipas itu bergerak berputar.

10.) Dalam pembuatan kerajinan gerabah, bahan baku jenis tanah yang dipakai adalah . . .

A. Tanah gambut
B. Tanah liat
C. Tanah humus
D. Tanah berpasir

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan B. Tanah liat. Tanah liat bisa digunakan untuk bahan baku kerjajinan seperti kerajinan gerabah, kerajinan batu bata.

11.) Pada gambar tersebut, gaya yang dipakai adalah . . .

A. Gaya gesek
B. Gaya tarik
C. Gaya pegas
D. Gaya dorong

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan C. Gaya pegas. Pada gambar diatas terdapat anak kecil yang memanah target. Anak panah ditarik dari busur panah, kemudian anak panah tersebut dilepas sehingga terdorong ke depan.

12.) Sumber daya alam ada 2, yaitu sumber daya alam yang dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. Di bawah ini merupakan sumber daya alam diperbarui adalah . . .

A. Tanah, air, hewan, tumbuhan
B. Bensin, batubara, gas alam
C. Minyak bumi, LPG, gas alam
D. Bensin, tanah, air

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Tanah air, hewan, tumbuhan. Contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui, antara lain air, udara, matahari, tanah, hewan, dan tumbuhan. Sedangkan contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui, antara lain gas alam, batubara, bumi, bahan bakar fosil, dan sebagainya.

13.) Simbiosis pada hubungan antara burung dan padi adalah simbiosis . . .

A. Mutualisme
B. Komensalisme
C. Parasitisme
D. Saling menguntungkan

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan C. Parasitisme. Hubungan antara burung dan padi membentuk simbiosis parasitisme karena burung memperoleh makanan dan menyebabkan bulir padi tidak berisi.

14.) Simbiosis yang dialami pada kerbau dan burung jalak adalah simbiosis . . .

A. Mutualisme
B. Komensalisme
C. Parasitisme
D. Saling merugikan

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Mutualisme. Simbiosis yang dialami kerbau dan burung jalak adalah simbiosis mutualisme karena sling menguntungkan. Kerbau untung karena kutu yang ada dipunggungnya dimakan oleh burung jalak, dan burung jalak juga untung karena mendapatkan makanan kutu.

15.) Simbiosis yang dialami pada tumbuhan paku yang menempel pada pohon kelapa adalah . . .

A. Parasitisme
B. Mutualisme
C. Komensalisme
D. Saling menguntungkan

Pembahasan :
Jawabannya dalah pilihan A. Parasitisme. Pada tumbuhan paku yang menempel pohon kelapa sehingga tumbuhan paku mendapatkan tempat hidup, sedangkan pohon kelapa dirugikan.

16.) Yang termasuk hubungan antara kedua makhluk yang membentuk simbiosis komensalisme adalah . . .

A. Ikan remora bersama dengan ikan hiu
B. Cacing pita hidup diperut manusia
C. Burung jalak dengan kerbau
D. Kupu-kupu dengan bunga

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan A. Ikan remora bersama dengan ikan hiu. Komensalisme ialah hubungan dua makhluk yang salah satu pihak diuntungkan, tetapi pihak lain tidak dirugikan maupun diuntungkan.

17.) Pohon jati pada musim kemarau selalu menggugurkan daunnya untuk mengurangi . . .

A. Peresapan
B. Banyaknya daun
C. Penguapan
D. Beban pohon

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan C. Penguapan. Pohon jati selalu menggugurkan daunnya untuk menyesuaikan diri terhadap lingkungan sekitar dan pada saat musim kemarau juga menggugurkan daunnya untuk membuat penguapan berkurang.

18.) Dari gambar di bawah, energi yang dimanfaatkan ialah energi angin yang dapat diubah menjadi energi . . .

A. Cahaya
B. Listrik
C. Panas
D. Bunyi

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan B. Listrik sebab gambar tersebut adalah kincir angin yang dapat mengubah energi angin menjadi energi listrik.

19.) Planet yang berada diantara bumi dan jupiter adalah . . .

A. Merkurius
B. Venus
C. Mars
D. Neptunus

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan C. Mars. Urutan planet : merkurius, venus, bumi, mars, jupiter, saturnus, uranus, neptunus. Yang berqada diantara bumi dan jupiter adalah planet mars.

20.) Planet yang memiliki suhu paling tinggi atau dekat dekat dengan matahari adalah . . .

A. Bumi
B. Venus
C. Mars
D. Merkurius

Pembahasan :
Jawabannya adalah pilihan D. Merkurius. Planet yang paing dekat dengan bumi ialah planet merkurius yang tidak terdapat makhluk hidup disana karena suhu yang sangat panas yang paling dekat dengan matahari.

Demikian latihan soal UN IPA SD sudahi sampai disini. Kedepannya rumushitung akan memberikan latihan soal UN SD mapel matematika. Oke, semoga dengan latihan soal UN IPA SD ini dapat menambah pemahaman kalian. Sekian terima kasih.

donbull:
X

Headline

Privacy Settings